It's better to be the only one, rather than the number one

Progress Report Penelitian Strategis PPPM

       Pada hari ini Rabu tanggal 19 Mei 2021 telah dilaksanakan kegiatan Progress Report Penelitian Strategis PPPM. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula STPN dengan melibatkan kurang lebih 64 (enam puluh empat) peneliti STPN yang terdiri dari dosen, calon dosen, maupun PPNPN tertentu. Pada acara kali ini, dipresentasikan 18 laporan perkembangan penelitian yang terbagi atas 5 (lima) tema besar diantaranya layanan e-office: sertipikat elektronik, Kelembagaan GTRA, Pengadaan Tanah sebelum pemberlakuan UUCK, Sinkronisasi pemanfaatan ruang Pasca UUCK, serta Leadership pertanahan. Bertindak sebagai reviewer tunggal adalah Ketua STPN Dr. Ir. Senthot Sudirman, M.S. Dalam pembahasannya reviewer menyoroti tentang substansi laporan progress sekaligus memberikan arahan agar hasil penelitian ini mampu memberikan kontribusi nyata atas kebutuhan lembaga.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *
*

Related Story